⛏️ KOMPOSISI BUMI : Resep Rahasia Bumi! 🌏

BAGIAN 1 : Mineral, Permata Tersembunyi Di Bumi! 💎 Kalian pasti tau mineral yang ikonik banget dan sering dijadikan perhiasan, kan? Yapss. Seperti berlian, emas, perak, bahkan batu kecubung yang biasa dijadikan batu akik sama bapak-bapak, itu semua mineral loh. Baru tau? Mineral adalah suatu benda padat yang terbentuk secara alamiah dan anorganik, memiliki komposisi kimia terntentu, serta struktur atom dan sistem kristal yang teratur. Definisi mineral ini menjadi syarat suatu benda dikatakan sebagai mineral. Jadi, kalau salah satu syaratnya tidak terpenuhi, maka tidak bisa dikatakan sebagai mineral. Contoh nya seperti gula yang terbentuk secara organik, dan berlian sintetis yang terbentuk karena dibuat oleh manusia. Mineral yang umum dijumpai di bumi yaitu mineral Feldspar (60%) dan juga Kuarsa (12%). Setiap mineral ini memiliki ciri khasnya masing-masing. Beda sedikit ciri nya, beda juga nama mineralnya. Contoh ya seperti mineral Grafit dan Berlian. Sama-sama berunsur Karbon mur...